.....apa saja yang terpikirkan,yang jadi perhatianku, kehidupanku, pengalaman(ku dan orang lain), apa yang kusukai, apa yang tidak kusuka,apa yang ingin kubagikan, apa yang menyentuhku,apa yang tidak ingin aku lupakan, yang menginspirasiku, yang menolongku, menguatkanku, dan berarti buatku.

Dan di atas segalanya, perjalananku bersama Yesusku, saat-saat aku belajar berjalan bersama-Nya, bergantung sepenuhnya kepada-Nya,menikmati pemeliharaan dan kasih-Nya yang sempurna atas hidupku.

Friday, August 28, 2015

Peliharaan Mamahku

Mamahku memelihara semut Jepang yang katanya bisa dimakan untuk obat,di sebuah toples diletakkannya 4 ekor semut,kapas dan ragi (makanan untuk semut tersebut),setelah beberapa minggu semut jepang tersebut bertambah banyak dengan bonus beberapa ekor belatung.Dita sepupuku heran melihat toples tersebut.

Dita : Mbak,apa itu?
Ruri : Semut Jepang Dit,peliharaan bude,buat obat.
Dita : Ih,belatungnya kok banyak?
Ruri : Ga tau Dit.
Dita : Oo...mungkin karena ada raginya mbak,ada lalat bertelur di situ.
Dita : Yang dimakan apanya mbak?
Ruri : Raginya Dit,semutnya makan ragi.
Dita : Bukan mbak,yang dimakan bude apanya?
Aku : Belatungnya Dit,huahahahaha.


Kami ngakak bertiga,ngebayangin emakku tercinta makan belatung.Aku teringat judul ftv horor yang gak jelas itu,sederet judul yang berseliweran di kepalaku membuat acara ngakakku tambah kenceng:
Jenazah Penuh Belatung
Tanah Kubur
Durhaka Sama Ibu,Kepala Dipenuhi Belatung
#Ini apaan sih tontonanku kok gak mutu gitu.LOL :p

Dita  (masih ngakak) : Bukan mbakkkk...apanya semut Jepangnya yang dimakan bude?
Aku : Ngga Dit.Bude makan belatungnya kok,ga makan semut Jepang,gkgkgkgk. #anakdurhaka

Palangka Raya,28 Agustus 2015
-Mega Menulis-

2 comments:

Mekar A. Pradipta said...

Semutnya sipit gtu ya Meg? :p

Mega said...

Iya Dittt....kok tau? :p

Perjalanan Panjang Kami

Aku dan suami terinspirasi Mbak Nana yang membawa Nesa melakukan perjalanan ke berbagai tempat sejak kecil dan bisa belajar bany...