.....apa saja yang terpikirkan,yang jadi perhatianku, kehidupanku, pengalaman(ku dan orang lain), apa yang kusukai, apa yang tidak kusuka,apa yang ingin kubagikan, apa yang menyentuhku,apa yang tidak ingin aku lupakan, yang menginspirasiku, yang menolongku, menguatkanku, dan berarti buatku.

Dan di atas segalanya, perjalananku bersama Yesusku, saat-saat aku belajar berjalan bersama-Nya, bergantung sepenuhnya kepada-Nya,menikmati pemeliharaan dan kasih-Nya yang sempurna atas hidupku.

Monday, November 13, 2017

Amsal 12, Yeremia 9

Yeremia 9:6 (TB)  Penindasan ditimbuni penindasan, tipu ditimbuni tipu! Mereka enggan mengenal TUHAN.

Israel enggan mengenal Tuhan sehingga hidup mereka terus-menerus dalam kebohongan dan kebodohannya. Mengerikan sekali akibatnya kalau kita gak memiliki pengenalan akan Tuhan:
👉 Kita jadi gak tahu aturan dan terus-menerus jatuh dalam dosa
👉 Hidup menipu Tuhan dan orang lain
👉 Jadi gak punya hati yang peka dengan teguran.

🙏Tuhan Yesus, aku ingin mengenalMu dengan sungguh supaya bisa menyembahMu dalam roh dan kebenaran. Tolong aku setiap hari ya Tuhan. Amin.

Amsal 12:22 (TB)  Orang yang dusta bibirnya adalah kekejian bagi TUHAN, tetapi orang yang berlaku setia dikenan-Nya.

Jadi ingat orang Israel di Yeremia yang kubaca, yang hidupnya penuh dengan tipu. Diingatkan lagi kalau aku harus hidup dalam kebenaran, no tipu-tipu sama Tuhan dan orang lain. Apa yang diucapkan harus ada keseuaian dengan yang diyakini, dipikirkan dan dilakukan. Jangan sampe mulut ngomong Tuhan, Tuhan tapi gak ada integritas, kerjaaan nipu-nipu. Tuhan ingin kita jadi orang yang setia padaNya dalam segala hal, dalam segala aspek hidup kita. Kata, pikiran, keyakinan dan perbuatan kita harus sejalan.

Kasongan,  12 November 2017
-Mega Menulis-

No comments:

Perjalanan Panjang Kami

Aku dan suami terinspirasi Mbak Nana yang membawa Nesa melakukan perjalanan ke berbagai tempat sejak kecil dan bisa belajar bany...